Tentara Laut Diraja Malaysia Kunjungi Pasmar-1

Di langsir dari blog BETHOROKOLO. Blog klecam-klecem ini memberikan informasi tentang Kabar Militer Indonesia, Update Info Militer Dunia dan Indonesia, Alutsista Militer, Alutsista Negara Indonesia, Alutsista TNI. Kali ini mengupdate artikel tentang Tentara Laut Diraja Malaysia Kunjungi Pasmar-1.






SURABAYA-(IDB) : Komandan Resimen Artileri-1 Marinir Kolonel Marinir Ichwan Dargianto mewakili Komandan Pasmar-1 menerima kunjungan empat Perwira Tentara Laut Diraja Malaysia (TLDM) di ruang VIP Trian Sutedi Senaputra Karang Pilang Surabaya, Kamis (2/02).
  
Kunjungan keempat  Perwira Tentara Laut Diraja Malaysia (TLDM) di Pasmar-1 ini, diketuai oleh Komender TLDM Moh Norizal bin Fahrudin, didampingi Komender TLDM Hasnan Bin Hanafiah, LT Komender TLDM Noorhairy Bin Nordin, dan LT Komender TLDM Mohd Azli Bin Ismail.
 
Pada saat rombongan sampai dipos Penjagaan Ksatrian Sutedi Senaputra diterima oleh Danyon Angmor-1 Mar Mayor Marinir Hari Darsono selanjutnya keliling Ksatrian Sutedi Senaputra dilanjutkan ke Lapangan Tembak FX. Supramono dan diterima Danmenart-1 Mar diruang VIP Ksatrian sutedi Senaputra dan didampingi seluruh Dansatlak yang berada di Ksatrian Sutedi Senaputra Karang pilang.
 
Dalam kesempatan ini kedua belah pihak saling mengenalkan diri dan jabatan masing-masing serta bertukar pendapat guna mempererat hubungan ke dua negara yang telah terjalin baik selama ini terutama antara TNI AL dan Tentara Laut Diraja Malaysia.
 
Sumber : Antara


Sekian blog klecam-klecem ini memberikan informasi tentang Kabar Militer Indonesia, Update Info Militer Dunia dan Indonesia, Alutsista Militer, Alutsista Negara Indonesia, Alutsista TNI dengan artikel tentang Tentara Laut Diraja Malaysia Kunjungi Pasmar-1 semoga bermanfaat. Terimakasih telah membaca blog klecam-klecem.

0 komentar:

Posting Komentar